Seorang pemuda bernama Bagas Prayoga asal Pekon Gisting Alas, Tanggamus, Lampung tersambar petir saat mengikuti lomba panjat pinang.
Dalam video yang beredar di media sosial, nampak acara lomba panjat pinang yang diadakan di tengah pemukiman warga.
Cuaca saat itu tengah mendung gelap.
Terlihat korban, Bagas Prayoga berada di puncak tiang panjat pinang sebelum tersambar.
Bagas menjadi satu-satunya peserta yang berhasil memenangkan lomba panjat pinang.
Ia nampak merayakan kemanangannya di atas tiang panjat pinang.
Bahkan dirinya sempat melambaikan kain dari atas tiang sambil duduk di atas lingkaran pengait hadiah.
Namun tiba-tiba petir menyambar dan ia langsung jatuh.
Insiden tersebut terjadi pada Rabu (17/8/2022) sore.
Dari keterangan Kepala Pekon Gisting Atas, Sunardi mengatakan jika korban sempar merayakan kemenangan sambil menyanyikan lagu Indonesia Raya.
Lalu petir menyambar tubuhnya hingga jatuh ke dasar tanah.
“Petir itu langsung derr (bunyi petir) langsung nyambar (korban),” ujar Sunardi.
Korban langsung dibawa ke rumah sakit, akan tetapi nyawa pemuda 21 tahun ini tak tertolong.
Sebelumnya, panitia memang sudah menghentikan sementara acara panjat pinang karena hujan.
Setelah hujan reda, peserta melanjutkan lagi.
Saat itu memang banyak petir, tapi korban tidak menghiraukan hingga terjadi insiden mengenaskan tersebut.